Senin, Juli 08, 2024

Konsistensi Diet

Dear Diet,

Makin lama melakukan pengaturan pola makan, tantangannya adalah bagaimana bisa terus mempertahankan kedisiplinan.

Mempertahankan kedisiplinan artinya perlu ada energi dan spirit yang hadir terus menerus yang sumbernya tidak hanya dari dalam, tapi juga dari luar diri kita.

Kita perlu lingkungan yang kondusif untuk mengurangi risiko "lemah iman", sehingga secara rutin perlu mendapat semacam "siraman rohani" tentang bagaimana melaksanakan pola hidup sehat.

Jika kita gagal mempertahankan kondusifitas dan spiritnya, maka kemungkinan kita akan kembali kepada kebiasaan lama yang sudah susah payah kita tinggalkan.

Ingat ke tujuan awal :

  1. kita ingin hidup sehat sampai akhir hayat kita 
  2. kita ingin bisa makan apapun sampai usia tua
  3. kita ingin tetap bisa jongkok, berdiri, berjalan, berlari, sepedahan, tiarap, tengkurep, terlentang, jungkir balik, ngepel lantai sambi jongkok kalo perlu, dan pastinya beribadah, tanpa ada halangan fisik apapun
Tetap semangat, jaga spirit, dan jaga kewarasan.

Tidak ada komentar: